Redaksi M2NET

Redaksi M2NET – Wadah Karya Jurnalistik Siswa-siswi Madrasah Aliyah Al Hikmah 2 Benda Sirampog Brebes

Straight News

VEVE ZULFIKAR HIBUR SANTRI AL HIKMAH 2

Bagikan

Penulis : Zahra Sabilah Anjani |Fotografer : Yuliana Amalia Editor : Isnan Chodri

Benda,Warta M2NET-Syarifah Veve Zulfikar tampil pada acara malam puncak Haflah Akhirussanah dan Khotmil Qur’an Pondok Pesanten Al Hikmah 2 Benda Sirampog Brebes.

Syarifah Veve Zulfikar dan Sayyid Zulfikar Basyaiban  membuka penampilan mereka dengan lagu Assalamu Alayka. Veve tampil cantik mengenakan gamis berwarna hitam dan abu dengan hijab senada.

Ribuan santri antusias mengikuti setiap lantunan lagu yang dibawakan oleh Veve. Tiga lagu diantaranya  yaitu Ya Ayyuhan Nabi, Ghonnili, dan Kun Anta dibawakan secara duet bersama tiga santri putri Al Hikmah 2.

“Karisma itu singkatannya kangen kangen rindu setengah mati.” Ungkap Sayyid Zulfikar Basyaiban sebelum duet Veve bersama Karisma salah seorang santri putri Al Hikmah 2 (dalam lagu Kun Anta).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *